Ada banyak hal yang perlu dipelajari agar Anda mampu berbahasa Inggris dengan lancar, seperti vocabulary (kosakata), grammar (tata bahasa), ataupun tenses. Namun, ada satu hal yang tidak kalah penting, yakni penggunaan bahasa Inggris formal dan informal secara tepat. Anda tidak bisa sembarangan menggunakan bahasa informal ketika situasi yang dihadapi cenderung formal, misalnya rapat atau seminar. Begitu juga, akan terasa aneh ketika dalam situasi santai, Anda berbahasa terlalu formal atau kaku. Hal-hal semacam inilah yang mesti diantisipasi lewat penguasaan skill berbahasa Inggris. Sehingga, dalam buku ini, diuraikan perbedaan bahasa Inggris formal dan informal, daftar kosakata, contoh kalimat, contoh sapaan langsung, serta percakapan dalam beragam situasi. Materi-materi di buku ini akan melengkapi proses belajar Anda untuk lebih memahami bahasa Inggris secara menyeluruh, termasuk penggunaan bahasa formal dan informal secara tepat. Ambil dan pelajari buku ini agar skill bahasa Inggris Anda semakin terlatih. Selamat belajar! Selling points: • Kapan Menggunakan Bahasa Inggris Formal? • Pilihan Kata yang Tepat dalam Bahasa Lisan dan Tulisan • Pidato Bahasa Inggris Formal dan Informal • Percakapan Bahasa Inggris Formal dan Informal dalam Beragam Situasi, dll.
Penulis | : | Niharr Awanie |
---|---|---|
Penerbit | : | Noktah |
Tahun terbit | : | 2020 |
ISBN | : | 978-623-6564-07-3 |
Halaman | : | 184 |