Sejarah adalah cerminan dari perjalanan umat manusia, dan salah satu bab paling kelam dalam sejarah adalah perang. Peperangan telah membentuk peradaban, menggulingkan kekaisaran, melahirkan negara-negara baru, serta membawa perubahan besar dalam kehidupan sosial, politik, hingga ekonomi. Salah satu perang yang terkenal adalah Perang Dunia II, yang banyak mengubah peradaban. Perang ini melibatkan banyak negara di seluruh dunia dan menjadi konflik paling mematikan dalam sejarah umat manusia. Dengan melihat dampaknya, kita tahu bagaimana peristiwa perang membentuk peradaban yang kita rasakan saat ini. Oleh karena itu, buku ini hadir untuk membahas lebih banyak tragedi perang yang pernah terjadi. Semoga buku ini dapat memberikan wawasan baru dan membantu kita semua memahami bahwa, meskipun perang sering kali tak terhindarkan, diplomasi dan perdamaian tetaplah jalan terbaik bagi masa depan umat manusia.
Penulis | : | Adora Kinara |
---|---|---|
Penerbit | : | DIVA Press |
Tahun terbit | : | 2025 |
ISBN | : | - |
Halaman | : | 108 |