The Educatioan of Children: Seni Psikologi Mendidik Anak/Murid

Rp 70.000 20%
Rp. 56.000

Buku Alfred Adler ini, yang semula berjudul Education of Children, adalah otoritas terkemuka mengenai pendidikan pada anak-anak, bahkan merupakan buku pertama dalam sejarah pada subjek itu yang ditinjau dari perspektif psikologi individual, sebuah mazhab psikologi yang didirikan oleh Adler sendiri. Maka, tidak berlebihan jika dikatakan bahwa buku ini merupakan “kitab suci” tentang pendidikan anak-anak bagi para penganut psikologi individual. Argumen-argumen di dalamnya, yang kini telah mapan menjadi teori penting di bidang psikologi pendidikan, didasarkan pada pengalaman Adler selama bertahun-tahun menjadi psikiater anak-anak di klinik pribadinya.

Semula, Adler bersama Sigmund Freud bekerja dalam psikoanalisis. Namun, mereka kemudian berpisah jalan karena perbedaan filosofis dan metodologis. Setelah berpisah dari Freud, Adler memperkenalkan konsep perasaan inferioritas, kompensasi, dan keinginan untuk mencapai keunggulan atau superioritas sebagai pendorong utama perilaku dan kesehatan mental manusia, sebuah pandangan yang sangat berbeda dari teori psikoanalisis Freud yang lebih fokus pada konflik internal. Harapan psikologi individual dalam mempersiapkan anak-anak sebagai generasi masa depan, kata Adler, ialah berpusat pada sekolah dan guru sebagai daya pengubah, meskipun kedudukan orang tua, kerabat, dan teman bagi anak-anak juga tak kalah pentingnya.

“Buku ini, seperti yang telah kami sebutkan dalam beberapa kesempatan, ditujukan kepada orang tua dan guru, yang keduanya dapat meraih manfaat sama dari wawasan psikologis baru mengenai kehidupan mental anak.”
(Alfred Adler)

Rincian buku:

Penulis : Alfred Adler
Penerbit : IRCiSoD
Tahun terbit : 2025
ISBN : -
Halaman : 224

Buku Terkait


Mohammad Takdir
Rp 70.000 20%
Rp 56.000

Yanuar Arifin
Rp 140.000 20%
Rp 112.000

Nur Solikhin
Rp 44.000 20%
Rp 35.200

Dr. H. Fathor Rakhman, M.Pd. & Dr. Miftahus Surur, M.Pd.
Rp 55.000 0%
Rp 55.000

Siti Qosidah, M.Pd.I.
Rp 55.000 0%
Rp 55.000

Suci Sutjipto, Anton Sukamto, Ade Mulyana, Septian Cahyadi, dan Sarwati Rahayu
Rp 66.000 0%
Rp 66.000