Sejauh yang kita pelajari selama menempuh pendidikan, sains kerap dipandang sebagai suatu pencapaian yang luar biasa, bahkan sains dipandang satu alat tepercaya untuk membuktikan kebenaran. Itu adalah suatu hal yang sangat baik, tentunya. Hanya saja, dalam kehidupan kita sebagai muslim, sempatkah kita berpikir bahwa sains pun hanya sebentuk cara pandang tertentu pada suatu realitas alam semesta, yang artinya ada cara pandang lainnya?
Buku yang ada di tangan Anda ini memaparkan bahwa hal-hal yang disampaikan sains terkait alam semesta itu, disampaikan pula dengan sangat jelas dalam Al-Qur’an. Bukankah ini menjadi satu penjelas bahwa sains hanyalah satu cara untuk menyampaikannya dengan cara yang berbeda: yaitu dengan ayat?
Membaca buku ini, setidaknya, akan menjadikan Anda mampu melihat realitas, baik yang benar-benar dapat dilihat ataupun tidak, dengan penglihatan yang objektif. Dan, lebih daripada itu, membaca buku ini pun akan meningkatkan keimanan Anda sebagai muslim.
Penulis | : | Nurrohman |
---|---|---|
Penerbit | : | Noktah |
Tahun terbit | : | 2019 |
ISBN | : | 978-623-7465-40-9 |
Halaman | : | 212 |