Indonesia adalah negara yang terdiri atas beragam suku, bahasa, dan budaya. Keberagaman ini tentunya dapat disatukan dengan semangat nasionalisme yang harus dimiliki oleh setiap warganya. Oleh karena itu, jiwa nasionalisme wajib ditumbuhkan pada anak-anak sebagai generasi penerus bangsa.
Nah, buku ini merupakan kumpulan lagu wajib nasional, daerah, dan lagu anak Indonesia, yang dapat digunakan sebagai salah satu media untuk mengenalkan keberagaman Indonesia kepada mereka, para generasi baru. Dalam penyajiannya, buku ini dilengkapi dengan not balok, not angka, chord, serta biografi para komposer dan pencipta lagu. Buku ini dapat menjadi pegangan yang tepat untuk belajar menyanyi, juga sangat cocok sebagai rujukan bagi para guru musik, siswa, dan siapa saja yang mencintai Indonesia.
Penulis | : | Wildan Bayudi |
---|---|---|
Penerbit | : | Laksana |
Tahun terbit | : | 2019 |
ISBN | : | 978-0-9013910-4-8 |
Halaman | : | 188 |