Faruq Juwaidah dikenal sebagai salah seorang penyair terkemuka dalam gerakan puisi Arab kontemporer. Puisi-puisinya liris, disampaikan dengan bahasa yang sederhana dan jujur, namun menukik. Ia dianggap mampu mengorganisir banyak warna dalam puisi Arab, dari puisi-puisi dengan rima vertikal hingga puisi-puisi dengan gaya dramatik. Puisi-puisi dan dramanya telah diterjemahkan ke dalam beberapa bahasa: Inggris, Prancis, Tiongkok, dan Yugoslavia. Samia Qaishar (Maroko), Kathem al-Saher (Iraq), grup musik Al-Khulud (Yaman), dan grup musik Aqd al-Jalal (Sudan) telah menggubah puisi-puisi Faruq Juwaidah menjadi lagu. Sebagaimana Nizar Qabbani, Faruq Juwaidah kerap menulis puisi-puisi dengan tiga tema besar: cinta, perlawanan, dan nasionalisme. Dan, buku yang ada di tangan Anda ini termasuk masterpiece antologi puisi (atau prosa-dramatik) cintanya. Diterjemahkan dengan sangat baik dari karyanya yang berjudul Qâlat, puisi-puisi Faruq Juwaidah di dalam buku ini tampak lirih, tetapi tajam, lantang, namun mempesona. Demikianlah, dalam esai yang berjudul Al-Wathan fi Syi’r Faruq Juwaidah, Ibrahim Khalil Ibrahim menegaskan bahwa Faruq Juwaidah adalah penyair yang mewakili wajah Mesir.
Penulis | : | Faruq Juwaidah |
---|---|---|
Penerbit | : | DIVA Press |
Tahun terbit | : | 2021 |
ISBN | : | 978-623-293-617-1 |
Halaman | : | 144 |